Kamis, 21 Mei 2015

OLT (Optical Line Terminal)

Optical Line Terminal (OLT)


Optical Line Terminal (OLT) atau biasa disebut juga dengan Optical Line Termination adalah perangkat yang berfungsi sebagai titik akhir (end-point) dari layanan jaringan optik pasif. Perangkat ini mempunyai dua fungsi utama, antara lain:

Melakukan konversi antara sinyal listrik yang digunakan oleh penyedia layanan dan sinyal optik yang digunakan oleh jaringan optik pasif.
Mengkoordinasikan multiplexing pada perangkat lain di ujung jaringan, atau biasa disebut dengan Optical Network Terminal (ONT) atau Optical Network Unit (ONU).
OLT menyediakan interface antara sistem Passive Optical Network (PON) dengan penyedia layanan (service provider) data, video, maupun voice/telepon. Perangkat OLT meliputi:

DCS (Digital Cross-connect), yang melayani nonswitched dan non-locally switched TDMtrafik ke jaringan telepon.
Voice Gateway, yang melayani locally switched TDM/voice trafik ke PSTN.
IP Routers atau ATM Edge Switch, yang melayani trafik data.
Video Network Device, yang melayani trafik video.

Jaringan PON dengan menempatkan OLT sebagai interface


Gambar perangkat OLT yang terpasang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar